PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA HOTEL 1O1 URBAN KELAPA GADING

Penulis

  • Muhammad Nauval Farizky Aryanto Putra Universitas Sahid, Jakarta
  • Titin Astuti Universitas Sahid, Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.36441/snpk.vol2.2023.191

Kata Kunci:

Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja Karyawan

Abstrak

Hotel 101 URBAN Kelapa Gading selalu memberikan fokus utama pada masalah sumber daya manusia dan manajemen pengelolanya untuk mencapai tujuan perusahaan. Agar sumber daya manusia atau karyawan dapat bekerja secara optimal maka diperlukan peningkatan kinerja kerja karyawan yang merupakan faktor penting dalam suatu perusahaan. Disiplin kerja dan motivasi kerja juga merupakan cerminan untuk meningkatkan kinerja karyawan yang mampu bekerja sama baik individu maupun kelompok. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tanggapan responden mengenai disiplin kerja karyawan, motivasi kerja karyawan, dan mengetahui pengaruh disiplin kerja karyawan dan motivasi kerja karyawan terhadap kinerja karyawan pada Hotel 1O1 URBAN Kelapa Gading. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan menyebarkan kuesioner. Populasi pengumpulan data ini adalah seluruh karyawan Hotel 1O1 URBAN Kelapa Gading yang meliputi staff, daily worker, dan casual. Adapun jumlah sampel yang diambil seluruh karyawan yaitu sebanyak 77 responden dan data di olah dengan program SPPS ver.25. Metode analisis yang digunakan adalah Regresi Liner Berganda untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan analisis data diperoleh hasil disiplin kerja dan motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Kontribusi disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan yaitu sebesar 43,6% sedangkan 56,4% menunjukkan adanya faktor lain di luar disiplin kerja dan motivasi kerja yang mempengaruhi kinerja karyawan yang tidak diteliti seperti lingkungan kerja, kompetensi dan kepemimpinan.

Diterbitkan

2023-05-12

Cara Mengutip

Muhammad Nauval Farizky Aryanto Putra, & Titin Astuti. (2023). PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA HOTEL 1O1 URBAN KELAPA GADING. Seminar Nasional Pariwisata Dan Kewirausahaan (SNPK), 2, 739–749. https://doi.org/10.36441/snpk.vol2.2023.191

Terbitan

Bagian

Articles