ACCOUNTING FESTIVAL 2024

Loading

Mahasiswa Program Studi Akuntansi yang tergabung dalam HIMA (Himpunan Mahasiswa Akuntansi) Universitas Sahid menyelenggarakan Accounting Festival dari tanggal 5-6 Februari 2024. Accounting Festival diawali dengan terselenggaranya Seminar Akuntansi. Seminar Akuntansi dengan tema LUNAR (Let’s Upgrade Accounting Knowledge in This Seminar) mengambil topik pentingnya independensi dan estika profesional dalam praktik audit. Narasumber seminar ini adalah Dr. Heru Satria Rukmana, SE., Ak., MM., CA., CPA., CRA., CPA., CPI yang merupakan owner KAP Heru Satria Rukmana dan rekan.
Seminar akuntansi dibuka oleh Titin Astuti SE.,M.Si, Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Binis dan diikuti oleh mahasiswa aktif Prodi Akuntansi. Antusiasme mahasiswa tampak dari banyaknya pertanyaan saat diskusi dengan narasumber. Seminar ini diharapkan dapat memperkaya dan memperdalam wawasan dan pengetahuan mahasiswa diluar teori dan pengetahuan yang didapat di kelas.
Selain seminar akuntansi, terdapat dua kegiatan lain yang diselenggarakan dalam rangkaian Accounting Festival yaitu Accounting Competition dan Essay Competition.

Selain sebagai ajang lomba akuntansi bagi siswa-siswi SMA/SMK, Accounting Competition bertujuan memperkenalkan Universitas Sahid dan Prodi Akuntansi bagi siswa-siswa SMA/SMK. Accounting competition diikuti oleh 15 tim dari SMA/SMK dengan materi seputar akuntansi, perpajakan, dan ekonomi. SMKN 18 Jakarta berhasil memperoleh juara 1 dan 2 dalam Accounting Competition, disusul SMKS Tarakanita sebagai juara 3 dan SMK Bina Bangsa yang meraih juara harapan.

Kegiatan lain dalam rangkaian Accounting Festival adalah Essay Competition. Essay Competition diselenggarakan sebagai ajang kompetisi mahasiswa untuk memperdalam pengetahuan dan wawasan yang dimiliki. Essay competition diikuti oleh mahasiswa-mahasiswi prodi akuntansi Universitas Sahid dan PKN STAN. Essay competition diselenggarakan sebagai ajang kompetisi untuk meningkatkan kemampuan analitis dan kritis mahasiswa dalam mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dalam perkuliahan. Pemenang dalam Essay Competition adalah Muhamad Ardan (Mahasiswa Usahid) yang meraih juara 1,
Juara 2 diraih oleh Tri Yofan Agusti Rahmat (Mahasiswa STAN), dan juara
juara 3 diraih oleh Basma Amirah Kohilma(Mahasiswi Usahid).

Baca juga  LATIHAN KETRAMPILAN MANAJEMEN MAHASISWA LKMM 2017
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Scroll to Top