KESEPAKATAN BERSAMA PEMKAB BOGOR DAN USAHID

Loading

Kesepakatan bersama antara pemerintah kabupaten Bogor dan Usahid Jakarta, tentang pengembangan sumber daya manusia, pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, telah ditandatangani dikampus Usahid Jakarta, 1 Juli 2022.

Adapun ruang lingkup kesepakatan bersama yang ditandatangani oleh Iwan Setiawan (Plt. Bupati Bogor) dan Prof.Dr.Ir. Kholil, M.Kom, IPU (Rektor Usahid Jakarta), meliputi: Pengembangan Sumber Daya Manusia; Ekonomi dan Bisnis; Hukum; Teknologi Pangan dan Kesehatan; Teknik; dan Ilmu Komunikasi; Pendidikan dan Pengajaran; Penelitian dan Pengembangan; Pengabdian kepada Masyarakat; Program Merdeka; dan kegiatan lainnya yang disepakati PARA PIHAK.

Turut mendampingi pada acara penandatanganan kesepakatan bersama yaitu; Dekan Fakultas Teknologi Pangan dan Kesehatan, Dr. Rahmawati, ST, M.Si.; Ketua Program Studi Gizi Fakultas Teknologi Pangan dan Kesehatan Usahid Jakarta, Khoirul Anwar, S.Gz, M. Si dan Wakaprodi, Almira, S.Gz, M.Si. Plt. Bupati Bogor, pada kesempatan itu diwakili oleh  Octaviansyah Dwi Ananda, S.H, (Plt Kepala Bagian Kerjasama dan Bantuan Hukum) yang didampingi,  Paridah Ariyani, SH;  Titin Supriyatin, SE;  Siti Nurwindah, SE,  mereka bertiga sebagai Pelaksana pada Sub Koordinator Kerjasama.

Baca juga  Dr. Nafiah Ariyani Raih Gelar Professor/ Guru Besar Ilmu Ekonomi Usahid
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Scroll to Top