SAHID TOURISM DAY 2023 “Extraordinary of Tourism”

Loading

Dalam rangka memeriahkan perayaan acara Dies Natalis Universitas Sahid Jakarta ke-35, Himpunan Mahasiswa Pariwisata (HIMASPAR) dan Himpunan Mahasiswa Perhotelan (HIMASTEL) USAHID menyelenggarakan event SAHID TOURISM DAY 2023 dengan mengangkat tema “Extraordinary of Tourism (EXORISM)” yang diadakan pada tanggal 7 Maret 2023, bertempat di Lobby Kampus Utama Universitas Sahid Jakarta.
Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 12.10 hingga 14.40 WIB dengan beberapa rangkaian acara, seperti Talkshow dengan tema “ Reach The Career In Tourism”. Hadir pada talkshow para pembicara yaitu; Venny Artha (General Manager Hotel Grand Sahid Jaya), Ismayanti, S,Tr.Par, M.Sc (dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sahid) dan Ibrahim Tolu (Content Creator Travelling dan Model). Selain itu, acara dimeriahkan oleh Guiding Contest, Making Bed & Towel Competition, dan lomba lato-lato yang diikuti oleh siswa-siswi SMA/SMK/MA se-Jabodetabek dan Bapak/Ibu guru dari berbagai sekolah.

SAHID TOURISM DAY 2023 “Extraordinary of Tourism (EXORISM)”, terselenggara dalam rangka memajukan dan menciptakan SDM yang berkualitas di sektor Pariwisata dan Perhotelan. Kegiatan ini bertujuan sebagai wadah untuk menggali potensi keunggulan sektor industri pariwisata seperti keindahan alam dan keragaman budaya, serta mendukung perkembangan serta kemajuan sektor industri pariwisata di Indonesia yang menjadi daya tarik wisatawan nasional maupun internasional, mengingat selama kurang lebih dua tahun pandemi Covid-19 turut berdampak pada keberlangsungan sektor pariwisata Indonesia.
Sebagai Tourism and Entrepreneurial University, Universitas Sahid berupaya menciptakan Sumber Daya Unggul bagi generasi muda mendatang. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat memotivasi dan sebagai wadah informasi dan dukungan bagi generasi muda untuk mempersiapkan diri sebagai pelaku wisata atau yang ingin berkarir dalam bidang Pariwisata dan Perhotelan, serta menjadi kesempatan bagi seluruh stakeholder dalam industri pariwisata untuk saling berbagi dan bertukar pengalaman dalam sektor Pariwisata.*(js)

Baca juga  Usahid dan Institut STIAMI Kolaborasi Pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Scroll to Top