Workshop Akreditasi Perguruan Tinggi dan ISK USAHID

Loading

Workshop Akreditasi Perguruan Tinggi dan Instrumen Suplemen Konversi USAHID berlangsung Senin, 2 September 2024 di Auditorium USAHID. Hadir sebagai narasumber Prof. Dr. Ir. Ari Purbayanto, M.Sc – Direktur Dewan Eksekutif BAN PT. Materi yang disampaikan; “Implementasi Permendikbudristek 53/2023 dan Strategi Akreditasi Unggul”.

Workshop juga dihadiri oleh Prof. Dr. Toni Toharudin, SSi.,M.Sc – Kepala LLDIKTI Wilayah III, yang pada kesempatan itu memberikan sambutannya. Sebelumnya diawali dengan pengantar dari Prof.Dr. Ir. Giyatmi, M.Si, Kepala Badan Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pendidikan – BPPMP Usahid.

Workshop AIPT dan ISK kembali diselenggarakan oleh Badan Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pendidikan Usahid, yang merupakan langkah strategis BPMPP Usahid dalam upaya Universitas Sahid untuk mencapai “Predikat Unggul”.

Penyelenggaraan Workshop dengan bimbingan dari para narasumber yang kompeten ini dengan peserta yaitu para tim penyusun instrumen AIPT dan ISK Usahid.

Hal ini adalah salah satu langkah kongkrit Usahid yang terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan akreditasi dengan predikat Unggul.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Rektor Usahid, Dr. Dra. Marlinda Irwanti Poernomo, SE, M.Si dan Direktur Eksekutif Yayasan Sahid Jaya, Dr. Yohannes Sulistyadi, beserta para undangan lainnya.

Baca juga  Prof.Dr.Ir.H.Hidayat Syarief, MS Rektor ke 6 Usahid Berpulang
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Scroll to Top