WEBINAR SPS USAHID; STRATEGI ORGANISASI PENDIDIKAN SEBAGAI BASIS MENUJU CENTER OF EXCELLENCE

Loading

Adaptasi edutech menjadi kebutuhan mutlak digitalisasi ribuan kampus swasta di Indonesia untuk meningkatkan mutu layanan bagi mahasiswa sekaligus modal bagi pengajar meningkatkan kualitas Tri Darma Perguruan Tinggi.
“Tanpa adaptasi edutech maka ribuan kampus swasta akan sulit meningkatkan mutu layanan mereka kepada mahasiswa di tengah tren digitalisasi. Pada sisi lain, pengajar juga akan terus terjebak dalam pekerjaan administrasi dan sulit meningkatkan kualitas Tri Darma Perguruan Tinggi,” demikian antara lain disampaikan oleh Ucu Komarudin, CEO PT Technomedia Interkom Cemerlang (Edufecta), Kamis 18 Agustus 2022, sebagai salah satu pembicara dalam Webinar yang diselenggarakan oleh SPS Usahid Jakarta.

Webinar bertajuk “Strategi Organisasi Pendidikan Sebagai Basis Menuju Center of Exellence” diselenggarakan oleh Center for Entrepreneurship, Tourism, Information and Strategy (Centris) bekerjasama dengan Sekolah Pascasarjana Universitas Sahid Jakarta.

Webinar diawali sambutan sekaligus pembukaan oleh Direktur Sekolah Pascasarjana Usahid, Dr. Marlinda Irwanti. Dilanjutkan dengan paparan dari
Dr. Andreas H.Pareira (Komisi X DPR RI) selaku Keynote Speaker

Narasumber yang dihadirkan adalah: Prof. Andriew Lim (Technopreneur HotelSchool The Haque); Mayjen TNI. Dr. Totok Imam Santoso  (Danpussernamed); dan Ucu Komarudin (Chief Executive Officer Edufecta).

Prof.Andriew Lim, memaparkan materi berjudul; Future Proof Education in Hospitality Business, sementara, MayJend (TNI) Dr. Totok Imam Santoso ( Danpussernamed) memaparkan materi; Model Komunikasi Instruktursional Pendidikan Militer sebagai Upaya Mewujudkan Center of Excellence.

Sebagai moderator, Dr.Gloria Angelita dan Dr. Algooth Putranto (Head of Centris).

Baca juga  Pelantikan Pengurus Ormawa Usahid Jakarta 2018 - 2019
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Bagikan Berita Ini

WEBINAR SPS USAHID; STRATEGI ORGANISASI PENDIDIKAN SEBAGAI BASIS MENUJU CENTER OF EXCELLENCE

Tim Redaksi

Gedung Universitas Sahid Jakarta

Jl. Prof. Dr. Supomo, SH No.84 Tebet, Jakarta Selatan 12870.

Berita Terbaru

Scroll to Top